Jumat, 29 Juni 2018

(Catatan) Mengatasi zsh (oh-my-zsh) yang Lemot di Void Linux

 
Assalamu'alaikum wr.wb

Hal ini saya alami setelah reboot void linux yang baru saja saya pasang zsh (oh-my-zsh) didalamnya. Terminal tidak bisa langsung digunakan setelah terbuka dan harus menunggu sekitar ~20 detik sebelum bisa digunakan. Tentunya pikiran saya langsung tertuju pada zsh shell yang saya install sebelumnya. Setelah browsing sana sini hasilnya hampir sama semua yaitu mematikan plugin yang tidak terpakai.

$ cat ~/.zshrc
dibagian plugin hanya ada satu yang aktif
[...]
plugins=(
git
[...]
setelah git saya hapus dan logout hasilnya tetap sama. Akhirnya saya kembalikan shell default ke bash :(
tapi anehnya setelah shell default kembali kebash dan saya run zsh, zsh terbuka dengan cepat :O
tapi setelah saya ganti shell default ke zsh masalah kembali lagi, zsh tidak resposif. Setelah saya telusuri dengan command
$ which zsh
output yang saya dapat adalah zsh ada /usr/bin/zsh bukan di /bin/zsh (meskipun disana juga ada sih) seperti yang tertulis di output command
$ chsh -l
akhirnya saya mengedit manual file /etc/shells dan menambahkan line baru dengan isi /usr/bin/zsh

$ sudo nano /etc/shells
dan menset ulang shell default ke zsh yang ada di /usr/bin/zsh
$ chsh -s /usr/bin/zsh
 dan setelah saya logout dan login kembali masalah zsh yang lemot selesai :D

nb: ini adalah pengalaman yang saya alami, bisa saja penyebab zsh lemot berbeda antara saya dan orang lain, jadi mohon dimaklumi dan jadilah pembaca yang bijak

Wassalamu'alaikum wr.wb

(Catatan) Memasang zsh dan oh my zsh di Void Linux


Assalamu'alaikum wr.wb

Sebelumnya, tulisan ini adalah hanya sebagai catatan pribadi untuk saya sendiri agar dilain waktu bisa saya gunakan kembali. Namun saya akan sangat senang bila tulisan ini juga bisa memberi manfaat untuk orang lain. :D

Mari kita mulai....

Langkah pertama 

pasang shell zsh, git dan wget di void dengan perintah

$ sudo xbps-install -S zsh git wget -y

Langkah kedua

pasang oh my zsh

$ sh -c "$(wget https://raw.github.com/robbyrussell/oh-my-zsh/master/tools/install.sh -O -)"

Langkah ketiga

set zsh sebagai shell default menggantikan bash

$ chsh -s /bin/zsh

logout dan login kembali maka shell akan berganti
nb: jangan menggunakan sudo

Langkah keempat

mengganti tema zsh

$ nano ~/.zshrc

hapus pagar pada bagian

ZSH_THEME="robbyrussell" 

dan ganti dengan robbyrussel dangan nama tema yang kalian inginkan (daftar tema), disini saya memakai tema agnoster. save
nb:kalian bisa mengganti nano dengan editor teks favorit kalian



Langkah kelima

memasang powerline fonts untuk mengatasi tema zsh (oh my zsh) yang rusak tampilannya
$ git clone https://github.com/powerline/fonts.git
$ cd fonts
$  ./install.sh

Done

selesai dan terima kasih :D

Wassalamu'alaikum wr.wb

 
 

(Catatan) Mengatasi zsh (oh-my-zsh) yang Lemot di Void Linux

  Assalamu'alaikum wr.wb Hal ini saya alami setelah reboot void linux yang baru saja saya pasang zsh (oh-my-zsh) didalamnya. Term...